![]() | Today | 335 |
![]() | Yesterday | 852 |
![]() | This week | 2947 |
![]() | Last week | 3715 |
![]() | This month | 18821 |
![]() | Last month | 25516 |
![]() | All days | 1088452 |
Sex vs Coklat, Pemenangnya adalah? |
Berdasarkan hasil survey Harris Interactive ternyata wanita di Prancis lebih memilih makanan daripada sex sebagai hal yang membuatnya senang. Sedangkan responden pria cenderung sebaliknya, sebagaimana dilansir Times Live.
Saat kepada seluruh responden ditanyakan makanan yang membuat bahagia, maka pilihan teratas adalah coklat, keju, kerang strawberry dan steak. Namun responden wanita lebih sering menyebutkan coklat sedangkan pria steak. Survey ini sendiri berlangsung pada 18-20 Maret 2014 yang lalu terhadap 1,000 orang dewasa. Hasil ini sejalan dengan survey yang dilakukan oleh Cadbury terhadap 1,524 responden di Inggris, dimana lebih dari setengah wanita lebih memilih menikmati coklat daripada bermesraan dengan pasangan (www.psychologytoday.com, 12/2012) sebagai hal yang membuat mereka bahagia. Lebih dari 66 persen wanita menganggap coklat sebagai pengubah suasana hati. Dan 52 persen responden wanita mengatakan jika mereka lebih memilih coklat dari pada seks. Alasannya “coklat sudah dipastikan akan memberikan kesenangan", menurut beberapa responden. Tentu hasil penelitian ini cukup menarik karena membuktikan jika coklat tidak saja nikmat, namun juga dapat menghadirkan kesenangan bagi penikmatnya. Bahkan memberikan efek yang sama dengan aktivitas sex.
|